Memahami hubungan kecerdasan dan intelektual seseorang dari responnya terhadap humor
Orang jenius, cerdas, pintar dan punya intelektual tinggi biasanya tampak serius di mata orang lain. Di antara manusia yang punya intelegensia tinggi itu ada pula yang nyentrik dalam bersikap, berpakaian dan punya kebiasaan unik, yang menurut orang lain dipandang aneh. Begitu pula cara pandang seseorang terhadap humor yang mereka baca, saksikan, dengar dan simak dari suatu peristiwa atau pertunjukan di televisi atau media sosial. Ternyata ada pula hasil penelitian bahwa jiwa humor yang dimiliki seseorang menunjukkan tingkat intelektual seseorang. Sebuah jokes tidak selalu mampu membuat semua orang tertawa. Respon seseorang terhadap lawakan memang tidak sama. Ada yang langsung tertawa, tersenyum, namun banyak pula yang sangat lambat merespon dan menyadari bahwa apa yang dilakukan atau diucapkan orang yang sedang menyampaikan sebuah pidato, lawakan, jokes atau humor itu adalah sebenarnya memang lucu adanya. Ketika Presiden Jokowi berbincang dengan Barack Obama. Selain k...