Postingan

Menampilkan postingan dengan label Hari Kartini

Hot Topic

Peringatan Hari Kartini Sambil Membagikan Takjil Gratis Dengan Semangat Budaya Nusantara

Gambar
Sebuah acara menarik dan sekaligus semangat kebersamaan di bulan Suci Ramadhan diselenggarakan bersamaan dengan peringatan Hari Kartini pada 21 April 2021. Kegiatan ini menjadi semakin bermakna karena Indonesia masih dalam suasana pandemi global, yang diakibatkan oleh virus Corona atau Covid-19.  Peringatan Hari Kartnini bernuansa Budaya Nusantara ini diikuti sekitar 70 peserta. Menurut salah satu panitia, Gama Andrea, pegiat dan pemerhati sosial budaya ini, aksi mulia ini akan dimulai dari Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan menuju Stasiun MRT Bunderan Hotel Indonesia. Acara dimulai menjelang buka puasa. Gama Andrea yang dikenal ramah ini menjelaskan bahwa acara ini dilaksanakan dengan semangat kebersamaan di bulan puasa dengan membagikan takjil gratis untuk masyarakat di sekitar Bunderan Hotel Indonesia. Para peserta akan mengenakan busana bernuansa Nusantara.  Gama Andrea (kiri) salah satu panitia acara Blusukan Indonesia pada sebuah acara bernuansa Budaya Nusantara pada 2019 (

RA Kartini di pusaran politik sosial dan hukum

Gambar
RA Kartini bagai dua sisi mata uang.  Setiap tanggal 21 April para wanita Indonesia merayakan Hari Kartini dengan berbagai acara seremonial, seminar, workshop dan kegiatan politik. Wanita Indonesia bangga memiliki RA Kartini yang dipuja sebagai tokoh emansipasi untuk memperjuangkan kesamaan hak di bidang pendidikan dan kesetaraan gender. Apakah perayaan Hari Kartini masih relevan?  Indonesia juga bangga karena pernah memiliki Megawati Soekarno Putri sebagai presiden wanita pertama di Indonesia. Amerika Serikat yang terkenal karena kebebasan politik dan budaya sampai saat ini belum pernah memiliki presiden wanita, bahkan belum pernah memiliki wakil presiden wanita. Amerika ternyata masih dikuasai laki-laki di bidang politik meskipun ada wakil perempuan di senat dan kongres, tapi belum ada presiden wanita di negeri Paman Sam itu. Mungkinkah Hillary Clinton bisa menggantikan Barack Obama? 

Indonesia Keren