Hot Topic

Ganjar Pranowo Berpeluang Jadi Ketua Umum PDI Perjuangan. Menurut LSI Ini Syaratnya

 Di antara beberapa tokoh yang sedang ramai diperbincangkan sebagai Capres 2024, elektabilitas Ganjar Pranowo lebih tinggi daripada Prabowo Subianto, Anies Baswedan dan Puan Maharani maupun Ridwan Kamil, AHY atau Sandiaga Uno. Sempat terjadi kehebohan ketika Ganjar tidak diundang pada acara PDI Perjuangan yang dihadiri oleh Puan Maharani. 

Munculnya ucapan Bambang Pacul tentang Ganjar Pranowo yang dianggap ambisius untuk nyapres. Begitu pula pidato Puan Maharani tentang pemimpin seharusnya ada di lapangan bukan di medsos. Meskipun tidak menyebut nama Ganjar, namun pengamat politik maupun warganet menganggap ucapan Puan adalah ditujukan terhadap Gubernur Jawa Tengah yang sedang menjalankan periode keduanya. 

Ketika Ganjar Pranowo bertemu Megawati Sukarno Puteri (beritasatu.com)

Menurut situs berita wartaekonomi.com (16/6/2024) hubungan Ganjar dengan sejumlah elite PDI Perjuangan, terutama yang merupakan pendukung Puan Maharani, makin ruwet. Beberapa kader partai berlogo Banteng sudah terang-terangan mempersilakan Ganjar hengkang dari partai. Genderang perang yang ditabuh partainya, membuat peluang Ganjar dapatkan tiket nyapres dari PDIP semakin sulit.

Apakah elektabilitas Ganjar Pranowo yang tinggi tidak akan dipertimbangkan sebagai Capres? 

Popularitas Ganjar Pranowo ternyata dilirik oleh beberapa partai politik seperti PKS. Partai yang berada di luar pemerintahan ini, membuka peluang untuk mengusung Ganjar di Pilpres 2024.

Dalam keterangan tertulisnya pada 15 Juni 2021, Ketua Departemen Politik DPP PKS Nabil Ahmad Fauzi mengatakan bahwa, “Beberapa nama figur eksternal memang muncul. Selain Anies Baswedan, juga Ganjar dan AHY,”

Lebih lanjut Nabil Ahmad Fauzi menyatakan bahwa PKS sangat terbuka dengan tokoh luar parpol untuk dijagokan sebagai capres. Ganjar Pranowo merupakan salah satu nama yang lagi dibidik PKS untuk didekati untuk Pilpres 2024 mendatang. 

Yang menarik adalah kabar dari situs tribunnews.com (17/6/2021) melaporkan tentang peluang Ganjar Pranowo sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan yang kini masih dipimpin oleh Prof. DR (HC) Megawati Sukarno Puteri. Kalau ini terjadi, maka PDI Perjuangan akan melakukan regenerasi kepemimpinan dengan ketua umum baru, bukan dari trah Presiden Sukarno. 

Peluang itu diungkap oleh  Lembaga survei LSI Denny JA dengan catatan Ganjar Pranowo harus diusung oleh PDI Perjuangan sebagai Capres pada Pemilu Serentak yang akan datang. 

Adjie Alfaraby, Peneliti senior LSI Denny JA, menilai bahwa PDI Perjuangan dalam persimpangan lantaran melihat elektabilitas Ganjar yang lebih besar dibandingkan Puan Maharani. 

Sementara itu news.detik.com (17/6/2021) juga melaporkan bahwa Lembaga survei LSI Denny JA menyebut Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sebagai queen maker di Pilpres 2024. 

Masih menurut Adjie Alfaraby, bahwa bahwa saat ini elektabilitas Ganjar Pranowo cukup besar, yakni 15,5%. Dibandingkan Puan Maharani yang hanya 2%, Ganjar adalah kader PDI Perjuangan yang memiliki elektabilitas tinggi untuk menjadi capres 2024. Ada lembaga survey lain dimana elektabilitas Ganjar Pranowo juga sangat tinggi, 25 persen, lalu disusul Prabowo dan Anies Baswedan. 

Kemudian Adjie menegaskan bahwa, "Kalau kemudian Megawati memilih Ganjar Pranowo (untuk capres 2024), kalau kita lihat secara potensi memang Ganjar memiliki potensi yang lebih besar dibanding Mbak Puan," 

Apakah gonjang-ganjing yang sempat terjadi di tubuh PDIP akan berlangsung lama atau akhirnya mereda dengan solusi yang lebih baik. Sebelumnya tersiar kabar bahwa para relawan Jokowi lebih cenderung akan mendukung Ganjar Pranowo ketimbang Anies Baswedan pada Pilpres 2024. 

Jika PDIP tidak mengusung Ganjar sebagai Capres, apakah akan berpengaruh pada kemenangan PDIP di parlemen? 

Apabila para relawan Jokowi yang menyatakan lebih senang mendukung Ganjar, mungkin tidak akan mencoblos kader PDIP pada pemiu legislatif 2024 nanti. Mungkinkah para elite PDIP berani mengambil risiko kalah di parlemen demi mengusung Puan Maharani? 

Adalah menarik untuk menyimak pendapat beberapa nara sumber tentang Ganjar Pranowo terkait Pilpres 2024 sebagaimana terungkap pada tayangan berikut ini:


Apakah anda punya pendapat berbeda dengan para nara sumber?



Komentar

Topik Hangat

Sejarah dan Makna Puasa Ramadhan: Menyucikan & dan Meningkatkan Spiritualitas Umat Islam di Seluruh Dunia

Muncul nama Ridwan Kamil & Ahmad Sahroni sebagai Cagub pada Pilkada Jakarta 2024. Bagaimana dengan Kaesang?

Shin Tae Yong Dari Panggung Kecil Wujudkan Impian Penggila Sepak Bola Indonesia

Mengenal Lebih Dekat Kanker Paru-Paru: Gejala, Penyebab, Akibat, dan Cara Pencegahannya

Jenderal Purnawirawan Andika Perkasa: Dari Tentara Hingga Masuk Bursa Pilkada Jawa Tengah

Pilkada DKI Jakarta 2024 Bakal Seru. PDI Perjuangan Calonkan Siapa?

Mengejutkan Rekam Jejak Paus Franciscus: Asal Usul, Pendidikan, dan Perjalanan Menjadi Paus

Dampak Makan Ikan Yang Jarang Diketahui dan Yang Sudah Dipahami

Indonesia Keren