Hot Topic

Erick Thohir Ungkap Alasan Tunjuk Abdee Slank Sebagai Komisaris Telkom

 Sempat ada kontra pro setelah Erick Thohir, Menteri BUMN angkat Abdee Slank atau Abdi Negara Nurdin sebagai Komisaris PT. Telkom. Erick Thohir yang sukses ketika memimpin pesta olahraga multi event Asian Games, akhirnya mengungkap alasan kenapa musisi dari group Slank tersebut masuk dalam jajaran BUMN. 

Erick menyatakan bahwa penunjukkan tersebut dilakukan untuk mendorong pengembangan konten lokal di Telkom, mengingat perusahaan telekomunikasi ini memiliki bidang usaha seperti Indihome yang juga menjadi tempat berkumpulnya berbagai acara televisi global dan lokal. Telkom juga menekuni konten digital yang terus dikembangkan, termasuk mendukung industri 4.0 yang akan mengarah ke 5.0, apalagi era 5G di Indonesia segera dimulai.

Sebagaimana dilaporkan situs berita CNNIndonesia.com (2/6/2021) Erick yang pernah menjadi pemegang saham klub sepak bola Inter Milan ini mengatakan bahwa, "Kemarin yang selalu challenge ke saya, kenapa juga ada perwakilan dari masyarakat dari musisi, saya tidak mau ngomong individu, (tapi) musisi. Apa salahnya sekarang Telkom dan Telkomsel berpihak pada konten lokal," 

Penampilan Abdee salah satu musisi group Slank (economy.okezone.com)

Erick berharap Telkom bukan hanya menjadi perusahaan telekomunikasi namun perusahaan digital seiring dengan perkembangan teknologi. Karenna itu Telkom tidak boleh terjebak dalam bisnis teknologi konvensional seperti telepon dan SMS. 

Lebih lanjut Erick Thohir menegaskan bahwa, "Yang namanya Telkomsel, yang namanya Telkom tidak boleh jadi sunset industri, saya sudah bilang sejak awal Januari 2020 waktu itu, yang saya sempat dibilang kok menteri ini bicara seperti ini, sehingga saham Telkom turun buktinya saham Telkom naik lagi sekarang," 

Tantangan global di era teknologi digital memang semakin hangat, sehingga Erick berharap melalui bisnis digital Telkom bisa melahirkan inovasi-inovasi karya yang relevan di masa pandemi covid-19. Erick kemudian memberi contoh seperti konser virtual untuk mengakomodasi musisi yang kehilangan panggungnya akibat pandemi covid-19. Apalagi Telkom memiliki layanan Indihome layanan digital. 

Sebagaimana diketahui sejak serangan virus Corona secara global dan juga menerpa Indonesia, selain sektor pariwisata, para musisi, penyanyi, pencipta lagu, dan berbagai pihak yang memiliki kaitan erat dengan industri musik sangat terpukul gegara Covid-19 yang belum reda ini. 

Para penonton yang setia membeli tiket konser berskala global dan domestik sudah merindukan penampilan para penyanyi dan grup musik. Potensi industri musik di Indonesia sangat besar, yang telah lama sepi dari pertunjukan langsung di berbagai kota. Para musisi dan pihak terkait hanya bisa gigit jari, baik mereka yang sudah senior maupun para pendatang baru. 

Kemudian Erick juga menerangkan bahwa, "Kita jangan bohongi diri, dengan ada Netflix, Disney Plus apakah kita harus anti, enggak. Tapi ayo dong bangun konten lokal yang namanya Telkom, Telkomsel harus jadi agregator konten lokal," 

Dalam pergaulan internasional persaingan adalah biasa di berbagai industri, begitu pula di dunia seni hiburan (show business). Erick lalu memastikan bahwa pemilihan komisaris sudah melalui sejumlah pertimbangan pemegang saham dengan matang. Tidak hanya untuk Abdee Slank, hal tersebut juga berlaku untuk komisaris baru lainnya seperti Bambang Brodjonegoro, mantan Menristek BRIN. 

Lebih lanjut Erick yang juga dikenal sebagai pengusaha sukses ini mengatakan bahwa, "Jadi jangan ini kita terpecah-pecah karena persepsi atau mungkin dari banyak pihak yang senang hanya bikin gaduh. Jadi itu komitmen saya pengangkatan direksi dan komisaris adalah bagian bagaimana transformasi banyak pascapandemi ke depan," 

Bahwa penunjukan Abdee sebagai Komisaris Independen berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Telkom pada 28 Mei 2021. Kehadiran Abdee Slank yang selama ini hanya dikenal sebagai gitaris ternyata sudah punya pengalaman di bidang manajemen. 

Dengan pengalaman panjang Abdee Slank sebagai musisi yang memahami industri musik dari intinya, publik berharap bahwa apa yang menjadi alasan Erick Thohir akan dibuktikan dengan berbagai inovasi, sehingga PT. Telkom semakin berkembang, menuai profit lebih banyak untuk kepentingan masyarakat yang selama ini setia menggunakan jasa perusahaan BUMN ini. 

Baca juga:

Informasi bernuansa global dan domestik 

Komentar

Topik Hangat

Sejarah dan Makna Puasa Ramadhan: Menyucikan & dan Meningkatkan Spiritualitas Umat Islam di Seluruh Dunia

HM Darmizal: Umroh Milenial Diluncurkan ICMI Travel | Kejutan Baru Di Era Digital

Muncul nama Ridwan Kamil & Ahmad Sahroni sebagai Cagub pada Pilkada Jakarta 2024. Bagaimana dengan Kaesang?

Shin Tae Yong Dari Panggung Kecil Wujudkan Impian Penggila Sepak Bola Indonesia

Pilkada DKI Jakarta 2024 Bakal Seru. PDI Perjuangan Calonkan Siapa?

Rekam Jejak Anies Baswedan: Analisis Sebelum Pemilihan Presiden 2024

Makan Siang & Susu Gratis: Antara Pro Kontra & Dampaknya Pada Masyarakat & Negara

Gibran, Mahfud MD & Cak Imin: Mampukah Merayu Calon Pemilih Pada Debat Cawapres?

Indonesia Keren