Hot Topic

Tas Mencurigakan Ditemukan Di Depan Mal Surabaya. Apa Isinya?

 Peristiwa mengejutkan sempat membuat gempar di Surabaya, Jawa Timur pada 17 April 2021 setelah ditemukan sebuah tas mencurigakan ditemukan di depan Mal Royal Plaza. Gara-gara tas tersebut, Jalan Ahmad Yani yang merupakan lokasi Mal tersebut pun ditutup sementara. 

Menurut laporan situs berita cnnindonesia.com (17/4/2021) di dalam tas tersebut di temukan rangkaian kabel. Untuk memeriksa isi tas itu Polri telah menerjunkan Tim Gegana dari Sat Brimob pada pukukl 02.50 WIB dini hari. 

Seorang petugas kemudian menjelaskan bahwa, "Ini tadi bentuknya tas ransel warna hitam. Tas sudah dievakuasi Tim Gegana untuk diperiksa," 

Polisi dan tim Gegana Sat Brimob Polri sedang memeriksas TKP ditemukannya tas misterius di depan Mal Royal, Surabaya (jatim.tribunnews.com)

Tim gegana lalu membawa tas misterius berisi rangkaian kabel itu ke kantor polisi terdekat untuk diperiksa lebih lanjut. Ketika dikonfirmasi, AKBP Hartoyo, Wakapolrestabes Surabaya menerangkan bahwa tas tersebut tidak berisi barang berbahaya. Setelah diperiksa tim gegana, ternyata tas tersebut berisi sebuah active speaker, yang biasanya digunakan untuk menjadi pelantang suara untuk mendengar musik atau bermain game. 

AKBP Hartoyo mengatakan, "Isinya speaker aktif," 

Meskipun bukan benda berbahaya, pemilik tas yang sudah diketahui polisi tetap akan meminta keterangan pemilik tas tersebut. Pemeriksaan terhadap sang pemilik tas dilakukan di Mapolsek Wonokromo, Surabaya. 

Pemeriksaan tersebut sangat penting untuk mengetahui motif pemilik tas, kenapa dia meninggalkan tas miliknya itu di depan Mal Royal Surabaya. 

Sebagaimana diketahui Densus 88 belakangan ini telah menangkap banyak terduga teroris di berbagai tempat di Indonesia, apalagi setelah ada aksi bom bunuh diri di sebuah gereja di Makassar, Sulawesi Selatan. 

 

Komentar

Topik Hangat

Sejarah dan Makna Puasa Ramadhan: Menyucikan & dan Meningkatkan Spiritualitas Umat Islam di Seluruh Dunia

Muncul nama Ridwan Kamil & Ahmad Sahroni sebagai Cagub pada Pilkada Jakarta 2024. Bagaimana dengan Kaesang?

Shin Tae Yong Dari Panggung Kecil Wujudkan Impian Penggila Sepak Bola Indonesia

Mengenal Lebih Dekat Kanker Paru-Paru: Gejala, Penyebab, Akibat, dan Cara Pencegahannya

Jenderal Purnawirawan Andika Perkasa: Dari Tentara Hingga Masuk Bursa Pilkada Jawa Tengah

Pilkada DKI Jakarta 2024 Bakal Seru. PDI Perjuangan Calonkan Siapa?

Mengejutkan Rekam Jejak Paus Franciscus: Asal Usul, Pendidikan, dan Perjalanan Menjadi Paus

Dampak Makan Ikan Yang Jarang Diketahui dan Yang Sudah Dipahami

Indonesia Keren